ARTI NAMA BESAR KELUARGA (FAM)
Marga menjadi identitas dalam masyarakat dan
adat. Marga diturunkan dari ayah kepada anak-anaknya. Marga turun-temurun dari
kakek kepada bapak, kepada anak, kepada cucu, kepada cicit dan seterusnya.
Marga lebih sering digunakan daripada nama, biasanya nama disingkat saja.
Bagi Orang Minahasa, Marga
Keluarga biasa disebut dengan Fam. Marga
Minahasa merujuk
kepada nama keluarga atau marga yang dipakai di belakang nama depan masyarakat Minahasa.
Marga Minahasa diambil dari nama keluarga
yang digunakan oleh kepala rumah tangga (orang tua lelaki), dengan demikian
umumnya nama anak dari sebuah keluarga akan ditambahkan nama keluarga sang ayah
di belakangnya. Bila seorang perempuan menikah, nama keluarga sang suaminya
disisipkan di antara nama depan dan nama keluarga asli perempuan tersebut.
Berdasarkan hasil penelusuran data dari
berbagai sumber tentang Marga/Fam Minahasa, masih banyak nama besar keluarga
tersebut yang belum dapat diketahui arti dan asal-usul serta daerah asal atau
domisili mula-mula dari orang pertama (keturunan pertama) yang menggunakan nama
Marga/Fam tersebut.
Untuk itu, atas nama admin minahasapalakat.blogspot.com
ini, kami mohon maaf karena masih banyak kekurangan dan belum lengkap dalam
menyajikan data tentang Marga/Fam Minahasa.
Berikut ini adalah arti nama besar keluarga (Marga/Fam)
Orang Minahasa (Manado), berawalan huruf L, yang berhasil diperoleh dari
berbagai sumber.
LALA, Arti Fam : Berjalan
LALAMENTIK, Arti Fam : Semut api
LALOWANG, Arti Fam : Perlumba
LALU, Arti Fam : Pendesak
LALUYAN, Arti Fam : Melintasi
LAMBOGIA, Arti Fam : Paras jernih
LAMPAH, Arti Fam : Tak seimbang
LAMPUS, Arti Fam : Tembus
LANES, Arti Fam : Kurang semangat
LANGELO, Arti Fam : Menapis
LANGI, Arti Fam : Tinggi
LANGITAN, Arti Fam : Tinggian
LANGKAI, Arti Fam : Dihormati
LANGUYU, Arti Fam : Tanpa tujuan
LANTANG, Arti Fam : Berharga
LANTU, Arti Fam : Penentu
LAOH, Arti Fam : Manis
LAPIAN, Arti Fam : Teladan
LASUT, Arti Fam : Pemikir cerdas
LEGI, Arti Fam : Menipis
LEGOH, Arti Fam : Penelan manis pahit
LEMBONG, Arti Fam : Pembalas budi
LEMPAS, Arti Fam : Kedudukan
LEMPOU, Arti Fam : Kunjungan
LENGKEY, Arti Fam : Dimuliakan
LENGKOAN, Arti Fam : Penghalang
LENGKONG, Arti Fam : Pendidik
LENSUN, Arti Fam : Diharapkan
LEONG, Arti Fam : Main
LEPAR, Arti Fam : Tujuan
LESAR, Arti Fam : Halaman
LEWU, Arti Fam : Tersendiri
LIANDO, Arti Fam : Penimbang
LIMBAT, Arti Fam : Berganti
LIMBONG, Arti Fam : Ingat budi
LIMPELE, Arti Fam : Penurut
LINCEWAS, Arti Fam : Tumbuhan obat
LINTANG, Arti Fam : Bunyi-bunyian
LINTONG, Arti Fam : Pusat persoalan
LIOGU, Arti Fam : Jernih
LITOW, Arti Fam : Tinggi
LIU, Arti Fam : Bijaksana
LIWE, Arti Fam : Air mata
LOHO, Arti Fam : Perindu
LOING, Arti Fam : Pengawas
LOLOMBULAN, Arti Fam : Bulan purnama
LOLONG, Arti Fam : Bulan
LOMBOAN, Arti Fam : Lemparan keatas
LOMPOLIU, Arti Fam : Pengajar
LONAN, Arti Fam : Ramah
LONDA, Arti Fam : Perahu
LONDOK, Arti Fam : Tinggi
LONGDONG, Arti Fam : Penjaga
LONTAAN, Arti Fam : Pembuka jalan
LONTOH, Arti Fam : Tinggi keatas
LOSUNG, Arti Fam : Pendesak
LOWAI, Arti Fam : Bayi lelaki
LOWING, Arti Fam : Mengawasi
LUDONG, Arti Fam : Kepala negeri
LUMANAU, Arti Fam : Biasa berenang
LUMANGKUN, Arti Fam : Penyimpan
rahasia
LUMATAU, Arti Fam : Berpengetahuan
LUMEMPOUW, Arti Fam : Meliwati
LUMENTA, Arti Fam : Terbit
LUMENTUT, Arti Fam : Bukti
LUMI, Arti Fam : Meminggir
LUMINGAS, Arti Fam : Membersihkan
LUMINGKEWAS, Arti Fam : Tepat dalam
segala hal
LUMINTANG, Arti Fam : Menunggalkan
LUMIMUUT, Arti Fam : Berpeluh
LUMOINDONG, Arti Fam : Melindungi
LUMONDONG, Arti Fam : Berlindung
LUMOWA, Arti Fam : Melewati
LUMUNON, Arti Fam : Muka bercahaya
LUNTUNGAN, Arti Fam : Memiliki jambul
LUTULUNG, Arti Fam : Penolong
Demikianlah daftar arti
nama besar keluarga (Marga/Fam) Orang Minahasa (Manado), berawalan huruf L,
bila ada nama marga/fam yang belum tertulis di atas, kami sangat mengharapkan
bantuan informasi dari para Sahabat MP (Minahasa Palakat), untuk dapat
menuliskannya dalam komentar pada artikel blog ini.
Silahkan tulis nama Marga/Fam beserta
artinya, data dan informasi anda, akan turut membantu sesama Kawanua Manado
(Tou Minahasa) yang mungkin belum mengetahui tentang jadi diri dan identitas nama
besar keluarga yang melekat pada nama mereka tersebut.
Sekian dan Terima Kasih.
Salam Torang Samua Basudara
"Masawang-sawangan, matombol-tombolan,
maesaan kita waya."
Tambahkan
ReplyDelete- LIOW - Bijaksana
Lintong
ReplyDelete